Mengenal Bunglon Panther dari Madagaskar

bunglon pantherBunglon panther (Furcifer pardalis) merupakan salah satu hewan peliharaan populer di Dunia. Ia memiliki lebih dari 160 varian yang tersebar di Arika, Madagaskar dan beberapa wilayah Eropa, Asia dan juga Amerika. Warna tubuhnya yang sangat bervariasi membuat banyak orang menyukai reptil satu ini.

Mengenal Bunglon Panther

Hewan ini tergolong hewan yang unik, beberapa ciri dari bunglon panther antara lain :

  1. Kaki yang menyerupai kaki burung yang berfungsi untuk mencengkeram dahan
  2. Mata yang membentuk lensa cembung dan dapat bergerak secara terpisah
  3. Lidah yang sangat panjang, lengket dan dapat menjulur dengan cepat
  4. Ekor yang dapat menggulung dan dapat mengait pada batang-batang pohon
  5. Memiliki bentuk kepala atau tanduk yang khusus

Bunglon panther jantan dapat tumbuh hingga 50 cm, sedangkan yang betina berukuran lebih kecil, bahan hanya setengah ukuran dari pejantan. Warna tubuh warna tubuh betina juga biasanya kurang menarik (seringkali oranye atau kecokelatan) sedangkan pejantan memiliki warna yang sangat bervariasi dan menarik. Sebagaimana keluarga bunglon pada umumnya, ia juga dapat berubah warna sesuai dengan lokasi yang ditempatinya.

Habitat

Habitat alami bunglon panther adalah berupa hutan tropis, hutan hujan, savana hingga wilayah gurun pasir yang tandus. Daerah penyebarannya antara lain Afrika, Madagaskar, Spanyol, Portugal, Asia Selatan, Sri Langka, Kepulauan Hawai, California dan Florida.

Jenis Makanan

Reptil ini menyukai memakan serangga kecil seperti walang, jangkrik, belalang daun dan beberapa serangga lainnya. Tepapi bunglon panther yang telah dewasa dan berukuran besar diketahui juga memakan anak burung dan beberapa kadal kecil.

Cara Berkembang Biak

Hewan ini berkembang biak secara ovipar. Usia bunglon panther ini tergolong pendek, terutama untuk yang betina. Dimana setelah betina bertelur (antara 5-8 butir), biasanya ia hanya dapat bertahan hidup 2-3 tahun saja. Hal tersebut dikarenakan tubuh betina akan tegang yang disebabkan oleh proses reproduksi tersebut. Akan tetapi, jika bunglon panther hidup di dalam kandang seperti pada kebun binatang, penangkaran atau dipelihara dirumah ia dapat hidup hingga berusia hingga 10 tahun. Bahan indukan betina dapat bertelur hingga 10-40 butir dengan mengkonsumsi makanan dan nutrisi selama masa perkembangannya.

Cara Merawatnya

Hewan ini tidak boleh disimpan di dalam terarium kaca. Ia membutuhkan kandang yang berventilasi udara baik. Selain itu, ia sanat menyukai memanjang sehingga sebuah kandang berukuran besar yang terbuat dari kawat menjadi rekomendasi saya. Kandang dapat ditempatkan di luar ruangan, selama cuaca cerah dan saat hujan kandang dapat dimasukkan ke dalam rumah.

Banyak pemelihara hewan ini menyediakan sebuah cabang pohon di dalam kandang. Pohon ficus menjadi salah satu yang banyak digunakan, tetapi anda harus hati-hati dalam membersihkan batang pohon ini, karena getahnya dapat menyebabkan kulit iritasi. Cabang ini digunakan bunglon panther untuk bertengger sehingga sediakanlah ukuran yang pas.

Seperti kebanyakan spesies bunglon lainnya, ia bersifat teritorial. Sehingga jika dua pejantan ditempat di dalam 1 kandang mereka akan saling serang. Di alam liar, hal ini adalah ritual yang dilakukan penjantan untuk memilih pasangannya.